OTO

Apa Yang Bisa Kamu Lakukan Saat Menghadapi Banjir?

Berikut ada beberapa hal yang bisa kamu lakukan guna mengantisipasi atau menghadapi saat kamu terjebak banjir.

Lakukan hal-hal bericht saat mengantisipasi atau menghadapi banjir.

Beberapa waktu lalu, sejumlah titik di Jakarta dan sekitarnya mengalami banjir. Akibatnya selain rumah-rumah warga terendam, kemacetan luar biasa juga terjadi di sekitar area yang terkena dampak banjir.

Di linimasa sosial media banyak laporan warga net yang mengeluhkan kondisi saat terjadi banjir, terutama saat perjalanan pulang ke rumah. Ini disebabkan oleh macetnya beberapa ruas utama jalan di Ibukota.

Guys, berikut ada beberapa hal yang bisa kamu lakukan guna mengantisipasi atau menghadapi saat kamu terjebak banjir.

Periksa Peta Online

Ada baiknya saat kamu memulai perjalanan pergi maupun pulang dengan memeriksa peta digital seperti Googel Maps atau Waze. Hal ini berguna agar kamu bisa menghindari kemacetan dan mencari jalur alternatif. Baik Google dan Waze sudah menyediakan beragam informasi seperti kecelakaan dan banjir.

Aplikasi peta digital bisa membantu kamu dalam memeriksa kondisi lalu lintas. Foto: pexels.com/pixabay

Rute Alternatif

Selain jalan utama, kamu sebaiknya juga hapal jalan atau rute alternatif agar saat jalan-jalan utama dilanda kemacetan luar brasa kamu bisa sampai ke tujuan kamu bak rumah atau kantor dengan tepat waktu. Kamu bisa memulai menghapal rute alternatif saat waktu lenggang atau kondisi normal.

Gunakan Transportasi Umum

Saat kamu menerima informasi baik dari berita online atau sosial media bahwa terjadi kemacetan, kamu bisa menggunakan tranportasi umum seperti Transjakarta atau Komuter Line sebagai alternatif transportasi dan meninggalkan kendaraan pribadi di rumah atau kantor.

Transportasi Online

Selain dari transportasi umum, kamu bisa gunakan layanan transportasi online sebagai pengganti moda tranportasi yang kamu biasa gunakan.

Parkir dan Istirahat

Jika kamu menang terjebak kemacetan saat banjir, coba cari tempat beristirahat seperti toko swalayan dan parkirlah kendaraan kamu di sana. Gunakan waktu menunggu agar lalu lintas terurai dengan memulihkan tenaga seperti minum dan makan cemilan. Jika lalu lintas atau banjir sudah mereda maka kamu bisa memulai remblai perjalanan kamu dengan kondisi prima.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Komentar

To Top