Event

The Resonanz Persembahkan Konser Orkestra Sabda Semesta

“Sabda Semesta” persembahan konser orkestra dari The Resonanz Music Studio

Foto: theresonanz.com

(JAKARTA) “Sabda Semesta” The Resonanz Music Studio akan mempersembahkan konser di Aula Simfonia Jakarta, Sabtu 29 September 2018. Konser ini menampilkan Jakarta Concert Orchestra dengan konduktor Avip Priatna Mag.Art, dan bintang tamu Farman Purnama, tenor dan Stephanie Onggowinoto, piano.

Pada konser ini, Jakarta Concert Orchestra akan membawakan buah karya para komponis terkemuka dunia seperti Mendelssohn, Liszt, Vierne, Pick-Mangialli dan sebagainya dalam bentuk Sajak Simfonik yang isinya bercerita tentang segala sesuatu yang idenya bersumber dari Alam Semesta.

Sajak Simfonik (Symphonic poem atau tone poem) sendiri adalah bentuk musik orkestra, yang biasanya terdiri dari satu gerakan tunggal yang menerus, yang mengilustrasikan atau mencerminkan isi dari sebuah sajak, cerita pendek, novel, lukisan, pemandangan atau sumber-sumber non musikal lainnya.

 *Sumber: theresonanz.com

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Komentar

To Top