Main

Sony Hentikan Produksi Konsol Yang Satu Ini

Produsen gim konsol Sony akan hentikan produksi konsol ini.

Foto: Sony

(JAKARTA) Produsen elektronik raksasa asal Jepang Sony baru saja mengumumkan bahwa akan memberhentikan salah satu produk mainan elektronik mereka.

Produk tersebut adalah konsol handheld PlayStation Vita. Konsol yang kali pertama diperkenalkan pada 2011 ini merupakan konsol penerus PlayStation Portable atau PSP. Kabar ini disampaikan oleh Wakil Presiden Sony Interactive Entertainment Hiroyuki Oda kepada Famitsu.

Foto: Sony

Dikutip pernyataan Oda “Saat ini kami tidak memiliki rencana mengenai pembaruan perangkat genggam. Di Jepang, kami akan memproduksi PS Vita hingga 2019, setelah itu pengiriman akan dihentikan”

Menurut catatan The Verge, penjualan PS Vita secara global hanya mencapai 16 juta unit. Jauh dibandingkan dengan PSP yang mencapai 80 juta unit penjualan.

Dikutip dari Statistica, pada segmen konsol genggam atau handheld, penjualan PS Vita tertinggal jauh dari pesaingnya dari Nintendo yaitu Switch. Tahun lalu PS Vita hanya berhasil terjual 0.72 juta unit, bandingkan dengan Nintendo Switch yang berhasil terjual sebanyak 11.85 juta unit.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Komentar

To Top