Blizzard selaku pemilik gim Diablo mengumumkan akan meluncurkan Diablo Immortal khusus untuk mobile games pada acara Blizzcon. Beberapa bulan sebelumnya Blizzard mengumumkan akan membuat beberapa proyek pada gim Diblo.
Gim Diablo pertama kali diluncurkan pada tahun 1996, gim bergenre action role-playing ini meraih sukses dikalangan gamer. Sejak itu para gamer menantikan versi terbaru dari gim ini.
Ajang Blizzcon 2018 juga menjadi ajang pengumuman mengenai beberapa gim seperti World of Warcraft, Overwatch, Warcraft dan Destiny.
Para penggemar Blizzard memang menantikan mengenai gim terbaru dari gim Diablo yang memang berbasis sebagai gim PC (personal computer).
Namun sayangnya ajang tersebut tidak berjalan lancar bagi Blizzard. Para penggemar Diablo sepertinya kecewa ketika Blizzard mengumkan gim terbaru Diablo hanya khusus untuk perangkat mobile.
Diablo Immortal mengambil latar antara Diablo II: Lords of Destruction dan Diablo III. Gim ini berlatar setelah Archangel Tyarel menghancurkan Worldstone yang telah diracuni oleh Baal. Manusia pun harus dihadapkan pada konsekuensi dari kerusakan tersebut.
Namun pecahan dari Worldstone rupanya telah meracuni tanah dan hal ini memancing iblis kuno untuk mencoba mencari cara memanen kekuatan dari Worldstone dan berupaya untuk menggenggam manusia.
Diablo Immortal adalah gim bergenre massively multiplayer online action RPG atau MMOARPG, artinya kamu akan menjumpai pemain lain saat berpetualang.
Para penggemar Diablo sepertinya masih mengharap Blizzard akan merilis gim Diablo terbaru nanti dalam format PC seperti seri Diablo sebelumnya.