Kita

Ternyata, Indonesia Punya Museum Timah Pertama Di Asia

Museum Timah Indonesia di Pangkalpinang adalah yang pertama dan satu-satunya di Asia

Foto: Dok. djkn.kemenkeu.go.id

(JAKARTA) Museum Teknologi Pertimahan atau lebih dikenal dengan Museum Timah Indonesia yang berada di Pangkalpinang, Kepulauan Bangka Belitung tercatat sebagai museum timah pertama dan satu-satunya di Asia.

Berdiri pada tahun 1958 saat kegiatan penambangan, di museum ini banyak ditemukan benda-benda tradisional yang digunakan oleh penambang zaman Belanda. Museum Timah Indonesia hadir untuk mencatat sejarah pertimahan di Bangka Belitung dan mengenalkannya pada masyarakat luas.

Museum Timah baru resmi dibuka sekaligus diresmikan pada 2 Agustus 1997. Dan belum lama ini Museum Timah mendapatkan penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) sebagai museum pertama di Asia.

Jadi, jika Anda berkesempatan pergi ke kota Pangkalpinang, jangan lupa mampir ke Museum Timah.

*Sumber: muri.org

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Komentar

To Top