Kerap kali kita suka berkelakar berkata ‘numpang lewat’ saat menerima upah atau gaji. Hal ini biasanya kita ungkapkan saat upah ata gaji banyak terserap oleh pengeluaran bulanan.
Nah berikut ada beberapa tips untuk kamu agar bisa berhemat saat mengatur pengeluaran rutin kamu.
Gunakan Aplikasi
Beberapa aplikasi ecommerce seperti Tokopedia atau Bukalapak menyediakan promo dalam membayar tagihan rutin. Kamu bisa memanfaatkan promo tersebut untuk mendapatkan cashback kedalam akun kamu di aplikasi tersebut.
Nah, gunakan potongan pembayaran atau cashback dari transaksi sebelumnya untuk membayar tagihan rutin kamu.
Tukar Poin
Beberapa bank menyediakan program tukar poin untuk mendapatkan potongan pembayaran saat melakukan pembayaran tagihan rutin dengan kartu debit atau kartu kredit.
Ada beberapa operator telepon juga bisa menukar poin untuk mendapatkan potongan pembayaran untuk tagihan kamu.
Gunakan Pilihan Paket
Jika kamu hobi menonton atau mendengarkan musik dan berlanggan beberapa layanan streaming film atau musik seperti Netflix atau Spotify, beberapa operator seluler ada yang menyediakan paket khusus untuk kamu.
Kamu bisa memilih paket khusus movie, musik atau paket khusus sosial media untuk kamu yang aktif di sosmed.
Promo Kuliner
Untuk yang hobi kuliner, kamu bisa memanfaatkan beragam voucher yang tersedia di aplikasi-aplikasi seperti GOJEK atau Grab. Nah voucher ini bisa bikin kamu tidak terlalu boros walau hobi kulineran.
Dengan pintar mengatur pengeluaran saat gajian tiba, kamu tidak lagi berkata gaji hanya numpang lewat. Bahkan kamu bisa menyisihkan sedikit untuk menabung. Keren kan!