(JAKARTA) Pertama kali muncul di tahun 1996, Winamp menjadi software pemutar musik yang wajib dimiliki setiap komputer dan laptop pada era 2000-an. Menurut kabar terbaru, Winamp akan kembali hadir dengan format pemutar musik all in one, seperti disampaikan The Verge.
Pada tahun 2013, Winamp sempat menyampaikan salam perpisahan kepada para penggunanya. Kala itu Winamp merasa kalah bersaing dengan tumbuhnya pemutar music lainnya seperti Spotify, Apple Music dan sebagainya. Namun pada 2014, Pada 2014, Winamp dibeli oleh sebuah perusahaan bernama Radionomy. Sejak saat itu, Winamp seolah membisu tak ada kabar perkembangannya.
“Akan ada versi yang benar-benar baru tahun depan, dengan warisan Winamp (lama) tetapi pengalaman mendengarkan music yang lebih lengkap,” kata Alexandre Saboundjian, CEO Radionomy. “Kamu tidak hanya dapat mendengarkan MP3 yang mungkin kamu miliki di rumah, tetapi juga ke cloud, ke podcast, ke streaming stasiun radio, ke daftar putar yang mungkin telah kamu buat,” tambahnya.
Belum ada detail lebih lanjut tentang tampilan Winamp versi terbaru ini. Boleh jadi, Winamp terbaru juga akan hadir untuk versi mobile. Dan mengenai nama, versi terakhir dari software ini adalah Winamp 5. Apakah versi terbaru nanti akan menggunakan Winamp 6? Mari kita tunggu kehadirannya.
*Sumber: theverge.com