Motor

Adu Balap: Pesawat F16, Mobil F1 Dan Motor Kawasaki, Siapa Yang Menang?

(JAKARTA) Acara Teknofest 2018 di Instanbul, Turki menyajikan acara balapan yang tak lazim. Bagaimana tidak, balapan ini diikuti oleh pesawat jet F 16, mobil balap F1 Red Bull, Tesla P100DL, Aston Martin New Vantage, Lotus Evora 430 GT dan motor Kawasaki H2R. Namun tak disangka, yang melintas garis finish lebih dahulu adalah motor Kawasaki H2R.

Berlokasi di sebuah landasan udara, balapan ini terekam dalam video yang kini banyak tersebar. Pada start awal, terlihat mobil balap F1 Red Bull melesat terlebih dahulu, disusul pesawat F1 dan motor Kawasaki H2R.

Kawasaki H2R memang tercatat sebagai rekor kuda besi tercepat di dunia. Dengan tenaga dahsyat maksimal 296 Hp, motor ini mampu melesat dengan top speed 400 km per jam.

*Sumber: unilad.co.uk

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Komentar

To Top