Rame

Samsung Ciptakan Teknologi Untuk Bantu Lalu Lintas

(JAKARTA) Pernahkah kamu kesal saat berkendara dan hendak melewati truk di depan kamu namun takut apakah ada kendaraan lain dari arah berlawanan yang melintas, sementara pandangan kamu terhalang oleh badan truk yang besar?

Nah perusahaan elektronik Samsung membuat sebuah teknologi untuk mengatasi hal ini. Samsung Argentina menerapkan teknologi layar datar milik Samsung dibelakang badan truk agar pengendara di belakang bisa mengetahui laju kendaraan dari arah berlawanan.

Hal ini dibuat Samsung Argentina dengan tujuan agar mengurangi faktor kecelakaan akibat kendaraan yang mencoba mendahului truk yang sedang berjalan namun tidak memiliki pandangan yang jelas akan kendaraan dari arah berlawanan.

Dengan menempatkan kamera di depan truk dan diproyeksikan pada layar datar Samsung yang berada di belakang badan truk, maka pengendara dibelakang bisa mengetahui lalu lintas di depan truk dan bisa mengambil keputusan dengan tepat saat akan mendahului truk yang berada di depan kendaraan.

Belum diketahui apakah aplikasi teknologi Samsung ini akan diterapkan diseluruh truk berbadan besar, namun jika mampu mengurangi faktor kecelakaan maka tidak ada salahnya diterapkan bukan? Bagaimana pendapatmu terhadap teknologi ini?

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Komentar

To Top